Tuesday, August 6, 2019

Resep dan Cara Membuat SOTO DAGING Rumahan yang Enak dan Lezat

Resep Soto Daging

Saat menjelang hari lebaran tentu setiap orang ingin sekali menghidangkan masakan yang lezat buat tamu dan keluarga tercinta mereka dirumah, baik itu hari raya Idul Fitri maupun Idul Adha. Maka dari itu kali ini saya akan memberikan resep masakan yang luar biasa enak dan juga sangat mudah untuk diolah yaitu, Resep dan Cara Membuat Soto Daging Rumahan yang Enak.

Buat ibu-ibu dirumah yang ingin menyajikan menu masakan yang berbeda untuk keluarga, tidak ada salahnya jika anda mencoba resep kreasi masakan yang satu ini. Anda hanya perlu menyiapkan bahan daging dan bumbu-bumbu rempahnya, setelah itu masakan soto daging anda siap untuk diolah dan dihidangkan.

Resep dan Cara Membuat SOTO DAGING Rumahan Sederhana

Bahan:

  • 400 gr daging sapi
  • 2 btg sereh geprek
  • 2 lbr daun salam
  • 10 lbr daun jeruk
  • Sejempol lengkuas geprek
  • 2 bgks santan kara
  • Secukupnya air
  • Garam, gula secukupnya

Bumbu halus:

  • 7 buah bwg putih
  • 12 buah bwg merah
  • Seruas jari kunyit
  • 2 cm jahe
  • 3 btr kemiri sangrai
  • 1 sdm biji ketumbar sangrai
  • 1/4 sdt jinten
  • 1/2 sdt biji lada putih

Pelengkap:

  • Kentang goreng
  • Tomat
  • Emping
  • Sambal
  • Jeruk nipis/jeruk limo
  • Daun bwg seledri
  • Bwg merah goreng

Cara Membuatnya:

  1. 1. Didihkan air, masukkan daging, biarkan mendidih, buang air nya, bilas daging, rebus kembali daging smpai setengah empuk.
  2. 2. Panaskan sedikit minyak,tumis bumbu halus, sereh, salam, daun jeruk, lengkuas sampai wangi dan matang, masukkan ke dalam kuah daging, beri garam, gula, santan kara, rebus kembali sampai meresap dan daging empuk, koreksi rasa, sajikan dengan pelengkap.

Gimana, Gampangkan moms?

Itulah tadi Resep Soto Daging yang bisa saya bagikan hari ini, semoga bermanfaat dan memberikan banyak inspirasi buat anda semua. Jangan lupa terus berkunjung ke blog ini agar kalian tidak ketinggalah informasi resep madakan terbaru dari kami.

Labels: ,

0 Comments:

Post a Comment

Subscribe to Post Comments [Atom]

<< Home