Friday, July 19, 2019

Cara Mudah Membuat Resep Masakan Serundeng Daging Sapi Yang Enak dan Lezat Dirumah

RESEP SERUNDENG DAGING SAPI - Ada lagi resep olahan daging sapi terbaru nih dari kami, daging olahan kali ini berbeda dengan daging sapi olahan yang sering anda temui karena, resep yang akan kita buat hari ini adalah Serundeng Daging Sapi.

Buat anda semua yang hobi memasak (khususnya ibu-ibu rumah tangga) yang ingin menghidangkan masakan yang luar biasa enak dan istimewa buat keluarga tercinta dirumah, tidak ada salahnya jika anda mencoba resep olahan daging sapi yang akan saya share ini.

Resep Serundeng Daging Sapi Super Nikmat dan Bergizi

Serundeng adalah makanan khas Indonesia yang sering digunakan sebagai lauk-pauk nasi. Cara membuat serundeng dibuat dari parutan kelapa yang digoreng hingga kuning kecoklatan dengan bumbu-bumbu seperti bawang bombay, cabai, bawang putih, bawang merah, ketumbar, kunyit, gula, asam jawa, daun salam, daun jeruk dan lengkuas. Bumbu-bumbu ini dilumatkan sebelum digunakan. Cara membuat serundeng umumnya dihidangkan dengan irisan daging sapi goreng, yaitu hidangan serundeng daging, atau ditaburkan di atas soto, ketan, atau burasa (makanan Makassar) untuk menambah gurih rasa masakan tersebut.

Berikut adalah cara membuat resep masakan serundeng daging sapi yang gurih dan istimewah dirumah:


Berikut adalah bahan-bahan yang digunakan untuk membuat resep serundeng daging sapi adalah:

  • 1kg daging sapi (iris)
  • 2 butir kelapa setengah muda (parut)
  • 10lbr Daun salam
  • 10lbr Daun jeruk
  • 3cm Lengkuas
  • 4btg Serai
  • Kecap manis
  • Gula merah
  • Garam



Bumbu halus yang digunakan untuk membuat resep serundeng daging sapi adalah:

  • 15buah Bawang merah
  • 10buah Bawang putih
  • 1sdm Tumbar
  • 10buah Kemiri
  • 1/4sdm Merica
  • 4cm Kunyit
  • 6cm Jahe
Catatan: Bumbu halus di bagi menjadi 2. Separuh buat ngungkep daging, separuh di campur ke kelapa yg sudah di parut.



Tips membuat atau mengolah serundeng daging sapi sebagai berikut:

1. Ungkep daging sapi dengan bumbu halus, daun salam, daun jeruk, serai dan lengkuas. Bumbui dengan gula merah, garam dan kecap manis. Tutup panci/wajan, biarkan sampai air menyusut dan daging empuk.

2. Di wadah lain, campur kelapa parut dengan bumbu halus, daun salam, daun jeruk, lengkuas dan serai. kemudian disangrai, aduk terus menerus. saat sudah setengah kering, masukkan garam dan gula merah (aku cairkan dulu, supaya mudah tercampur) aduk sampai kering.

3. Kemudian campur serundeng dengan daging yg sudah di ungkep tadi, aduk2 sebentar, asal tercampur dan kering saja, kemudian matikan api.

4. Sajikaaaan.




Itulah ulasan tentang Resep Serundeng Daging Sapi yang bisa anda coba dirumah. Semoga bisa memberikan banyak manfaat dan inspirasi buat anda semua. Jangan lupa terus pantau blog ini untuk mendapatkan informasi resep masakan terbaru dari kamu.



#resepmudah #reseppraktis #resep #resepspecial #resepmasakan #belajarmasak #masakmudah #resepdagingsapi #olahandagingsapi #masakandagingsapi #kreasidagingsapi #dagingsapienak #resepserundengdagingsapi

Labels:

0 Comments:

Post a Comment

Subscribe to Post Comments [Atom]

<< Home